Koramil 1310-02/Lembeh Amankan  Granat Mortil Temuan Warga

    Koramil 1310-02/Lembeh Amankan  Granat Mortil Temuan Warga
    Benda Sejenis Granat Mortil ditemukan warga di pantai Aerbajo Binuang Kec. Lembeh Utara

    BITUNG - Koramil 1310-02/ Lembeh amankan benda menyerupai granat Mortil temuan warga di Aerbajo Kelurahan Binuang Kecamatan Lembeh Utara Bitung, Sabtu (24/04)2021). 

    Benda menyerupai granat mortir tersebut pertama kali ditemukan . Bpk. Yuspriato Sensor (46), petani, Kel. Makawidey Ling. III Kec. Aertembaga Kota Bitung. 

    Bermula saat Yusprianto pada pukul 07-30 wita dengan menggunakan Perahu Sampan akan menyeberang dari Pantai Kambahu Kelurahan Makawidey Aertambaga menuju  Kelurahan Binuang Lembeh Utara tujuan melihat kebun kelapa.

    Tiba pada Sekitar Pukul 08.00 Wita,   di Pantai Aerbajo Kel. Binuang Kec. Lembeh Utara, saat akan turun ke pantai, melihat sebuah benda dan mendekatinya, diduga benda tersebut adalah sebuah granat mortir langsung membawa dan mengamankannya. Yang kemudian segera menghubungi Plh Danramil 1310-02/Lembeh Kodim 1310/Bitung Peltu Edyzon Kasenda dan  memberitahukan benda yang ditemukannya di pantai Aerbajo tersebut.

    " Saat Melihat benda yang kemudian Saya mendekatinya, diduga benda tersebut granat Mortil, Saya  mengamanan dan  membawa ke gubuk di kebun milik saya, dan selanjutnya menghubungi Danramil 1310-02/Lembeh, " kata Yusprianto.

    Pukul 11.10 Wita, Plh Danramil 1310-02/ Lembeh Peltu Edyzon Kasenda) menghubungi Babinsa Kel. Binuang Sertu Ridwan Lahabu dan Perwira Jaga Koramil Serma Eben Heser dan memerintahkan untuk menuju ke lokasi di temukannya benda yang diduga granat mortir. 

    Setiba di lokasi Babinsa Sertu Ridwan Lahabu dan Perwira Jaga Koramil 1310-02/Lembeh Serma Eben Heser langsung menemui  Yusprianto Sengsor untuk mengumpulkan keterangan. Sehingga kemudian mengambil  benda berupa granat Mortil tersebut dari Yusprianto (petani) membawanya ke Kantor Koramil.

    "Kami mengamankan benda granat mortir tersebut dari seorang petani dan membawanya ke Kantor Koramil 1310-02/Lembeh, " Jelas Serma Eben.

    selanjutnya Babinsa Kel. Binuang Sertu Ridwan Lahabu meminta petunjuk kepada Plh. Danramil 1310-02/Lembeh untuk tindakan selanjutnya. 

    " Adapun sebuah benda serupa granat mortir yang ditemukan berukuran Panjang kurang lebih 4 Cm, berdiameter kurang lebih 25 Cm, dengan berat kurang lebih 30 Kg.

    Kondisi masih terlihat baik namun pada bagian ekornya sudah dalam keadaan berkarat, " terang Sertu Lahabu.

    Saat dikonfirmasi, Dandim 1310/Bitung Letkol Inf Benny Lesmana, S.E., M.Han., membenarkan adanya penemuan tersebut, Sampai saat ini kata Dandim benda granat mortir itu sudah diamankan di Ruang Piket jaga Koramil 1310-02/Lembeh. 

    "Benda granat mortir tersebut belum diketahui jenis dan  asalnya. Namun saya memerintahkan anggota saya agar  benda tersebut jangan dimainkan dan segera hubungi Denpal dan Interem 131/Stg untuk proses selanjutnya, " ujar Dandim.

    (***/Abdul)

    BITUNG
    Abdul Halik Harun

    Abdul Halik Harun

    Artikel Sebelumnya

    Walikota Bitung Tandangi Kemenparekraf Bahas...

    Artikel Berikutnya

    Bukan Janji, Helm Kuning Hadir Untuk Solusi

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ramlan Ifran Sebut PHBI Besok Gelar Sholat Ied Di  9 Titik, Ini Penjelasannya
    Wujud Perhatian, Dandim 1310 Bitung  Berikan Bingkisan Lebaran Pada Anggota
    Implementasikan Janji Kampanye, MM-HH Gelar Tatap Muka Dengan Masyarakat Bitung.
    Billy Mambrasar:  Mari Bangun Indonesia Dari Timur Indonesia
    Secara Virtual  Walikota Bitung Launching 1000 Titik Wifi Dan Kota Digital

    Ikuti Kami